Abstrak:
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Merancang Sistem Informasi Geografis Berbasis Mobile Untuk Pemetaan Daerah Tujuan Wisata di Pulau Bali, (2) Mengimplementasikan rancangan Sistem Informasi Geografis Berbasis Mobile Untuk Pemetaan Daerah Tujuan Wisata di Pulau Bali. Aplikasi yang dikembangkan diharapkan dapat membantu berbagai pihak dalam memudahkan pemberian informasi mengenai daerah tujuan wisata beserta sarana pendukungnya. Tujuan dikembangkannya aplikasi ini adalah untuk memberikan informasi bagi pengguna berupa informasi mengenai pulau Bali, mampu untuk memanipulasi berbagai jenis data, baik itu mengenai konten website, kategori dari suatu lokasi, spot lokasi dan program JAR, melakukan pencarian tempat, pencarian spot lokasi, melakukan pencarian lokasi berdasarkan kabupaten ataupun kategori dan mencari 10 lokasi terderkat berdasarkan radius. Dalam merancang dan mengimplementasikan rancangan aplikasi, penulis menggunakan metode waterfall atau yang sering disebut dengan classic life cycle model yang merupakan model klasik dalam membangun perangkat lunak. Model tersebut meliputi beberapa tahapan yakni: (1) requirements definition, (2) system
and software design, (3) implementation and unit testing dan (4) integration and system testing. Hasil analisis, perancangan, implementasi, dan pengujian pada penelitian ini adalah pembuatan aplikasi “SIG WISATA” untuk membantu dalam pemberian informasi mengenai daerah tujuan wisata kepada pengguna kapan saja dan dimana saja, yang dikembangkan dengan bahasa pemrograman JAVA yang didukung
dengan aplikasi berbasis web dengan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL.
Visit:
https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/KP/article/view/19635
0 Comments